5 Alasan yang Bikin Film Sweet & Sour Wajib Ditonton, Terinspirasi dari Nama Permen!

6 Juni 2021, 11:59 WIB
Sweet and Sour.* /Soompi

ZONAPEKANBARU.COM - Film Korea Sweet and Sour rilis di Netflix pada hari Jumat 4 Juni 2021.

Film bergenre komedi romantis ini begitu menyedot perhatian karena dihiasi wajah-wajah aktor dan aktris yang tentu tak asing lagi bagi para penikmat hiburan Korea: Jang Ki Yong, Chae Soo Bin, dan Krystal.

Film Sweet and Sour mengisahkan tentang hubungan Jang Hyuk (Jang Ki Yong) dan Da Eun (Chae Soo Bin) yang manis.

Baca Juga: Viral, Kelakuan Keluarga Atta Halilintar di Malaysia Bikin Muak, Disebut Sering Kena Denda

Namun karena kesibukan, momen indah pasangan ini mulai pudar. Di sisi lain, Jang Hyuk lebih sering bersama Bo Young (Krystal) karena bekerja di perusahaan yang sama. Kira-kira Jang Hyuk bakal tergoda gak ya?

Sebelum nonton, simak sejumlah fakta-fakta menarik tentang film Sweet dan Sour berkut ini.

1. Tampilkan Kisah Cinta Realistis

Kisah cinta yang digambarkan dalam dongeng memang terlihat menyenangkan, namun seringkali tidak sesuai dengan kehidupan nyata.

Sutradara Lee Kae Byeok pun menyampaikan niatnya untuk menggambarkan kisah cinta yang realistis terutama bagi para anak muda.

“Saya pikir anak muda saat ini jauh lebih sibuk dibandingkan ketika kami masih muda. Mereka menjalani kehidupan yang begitu sibuk dan pasti mengalami kesulitan dalam menjalani sebuah hubungan," ungkapnya.

Sweet & Sour akan menampilkan kisah cinta yang akan membuat hati Anda berdebar, tetapi juga menunjukkan bagaimana rasa cinta dapat berubah seiring berjalannya waktu.

2. Diisi Karakter yang Juga Realistis

Tak hanya menggambarkan kisah cinta yang realistis, Sweet & Sour juga menampilkan para karakter yang realitis dan mungkin akan ditemukan di dunia nyata.

Jang Hyeok (Jang Ki Yong) adalah seorang pekerja keras yang mendapat kesempatan untuk bekerja di sebuah perusahaan besar dan ingin menunjukkan kemampuan terbaiknya untuk menjadi karyawan permanen di sana.

Jung Da Eun (Chae Soo Bin) adalah seorang perawat yang bekerja dengan jadwal padat dan jam kerja yang panjang.

Han Bo Yeong (Krystal Jung) berada dalam situasi yang sama dengan Jang Hyeok dan menjadi semakin dekat dengan Jang Hyeok setelah mereka bekerja sama.

3. Suguhkan Kisah Cinta Segitiga Unik

Sweet & Sour menawarkan kisah cinta segitiga yang menarik. Penonton akan menyaksikan bagaimana Jang Hyeok dan Da Eun berusaha untuk menyesuaikan diri dan mempertahankan hubungan jarak jauh mereka.

Jadwal Da Eun yang tidak teratur sebagai perawat dan jam kerja Jang Hyeok yang panjang membuat pasangan ini sulit meluangkan waktu untuk satu sama lain.

Di sisi lain, Jang Hyeok menjadi lebih banyak menghabiskan waktu dengan Bo Yeong saat mereka mengerjakan proyek bersama dan menjadi lebih dekat satu sama lain.

“Kisah cinta ini seperti kimbap segitiga. Anda tidak tahu apa yang ada di dalamnya sampai Anda mengupas semuanya," ungkap Krystal Jung.

4. Asal-Usul Judul Film Sweet and Sour

Lee Kae Byeok secara tidak sengaja membeli permen Korea bernama "saekomdalkom" yang artinya "manis dan asam" saat sedang menulis skenario.

Menurutnya, permen tersebut memiliki rasa unik dan dirasa mampu menggambarkan inti cerita dari film Sweet and Sour.

5. Diarahkan Sutradara Berpengalaman

Film Sweet and Sour disutradarai Lee Kae Byeok yang telah berpengalaman.

Sutradara ini sebelumnya sukses menyutradarai film seperti The Beast and the Beauty (2005), Couples (2011), South Bound (2013), Luck-Key (2016), dan Cheer Up, Mr. Lee (2019).***

Editor: Gadis Bunga Cynintia

Tags

Terkini

Terpopuler