UEFA Peringatkan Cristiano Ronaldo agar Tidak Pindahkan Botol Milik Sponsor

19 Juni 2021, 11:59 WIB
Aksi viral Cristiano Ronaldo .* /Youtube.com/ The Sun

ZONAPEKANBARU.COM - Aksi Cristiano Ronaldo dan Paul Pogba memindahkan botol milik sponsor Piala Eropa 2020 akhirnya membuat UEFA gerah.

Badan sepak bola Eropa itu memberi peringatan keras kepada para pemain.

Seperti diberitakan, Cristiano Ronaldo menjadi orang pertama yang menyingkirkan produk sponsor saat konferensi pers berlangsung.

Baca Juga: 5 Pemain Ini Harganya Meroket Setelah Piala Eropa 2020, Tembus Rp2,75 Triliun

CR7 terlihat menyingkirkan dua botol Coca-Cola dari hadapannya di meja konpers.

Setelah Ronaldo giliran Pogba yang menyingkirkan produk sponsor. La Pioche mengenyahkan botol bir milik Heineken usai laga Prancis kontra Jerman.

Terakhir, Manuel Locatelli ikut-ikutan menyingkirkan botol Coca-Cola dalam konferensi pers usai laga Italia vs Swiss.

Tingkah ketiga pemain itu membuat UEFA gerah dan menerbitkan peringatan keras.

“UEFA memperingatkan tim peserta, jika kerja sama adalah hal yang integral dalam menjalankan turnamen. Hal itu memastikan perkembangan sepak bola seantero Eropa, termasuk di level junior dan wanita,” bunyi pernyataan resmi UEFA, Jumat 18 Juni 2021.

"Hal itu memastikan perkembangan sepak bola seantero Eropa, termasuk di level junior maupun wanita," lanjutnya.

Meski begitu, pihak UEFA menegaskan tak akan memberikan sanksi secara langsung kepada pemain. Mereka menyerahkan hal tersebut ke pihak federasi untuk mengambil tindakan sendiri.

Terkait tindakan sejumlah pemain yang memindahkan produk sponsor Euro 2020, UEFA mengaku mereka tidak akan menghukum yang melakukan hal itu secara langsung.

UEFA akan menyerahkan langsung atas kejadian tersebut kepada federasi masing-masing untuk mengambil tindakan.

"Federasi peserta terkait yang memutuskan mengambil langkah itu. Kami tidak akan pernah mengambil langkah langsung ke pemain. Kami memiliki regulasi yang ditandatangani oleh federasi peserta," ujar UEFA.

Peringatan keras dari UEFA terkesan amat wajar. Sebab, mereka berusaha melindungi kepentingan sponsor yang telah mengucurkan uang dalam jumlah tidak sedikit.

Tentu, imbalan dari UEFA adalah product placement kepada sponsor seperti Coca-Cola dan Heineken dalam momen-momen seperti konferensi pers.

Sebelumnya diberitakan, Cristiano Ronaldo menjadi orang pertama yang memindahkan produk sponsor Euro 2020 saat konferensi pers jelang Portugal vs Hungaria di Grup F.***

Editor: Gadis Bunga Cynintia

Tags

Terkini

Terpopuler