Biodata Anthony Sinisuka Ginting Lengkap, Tunggal Putra Andalan Indonesia di Piala Thomas 2020

- 18 Oktober 2021, 11:21 WIB
Pebulu tangkis Indonesia Anthony Sinisuka Ginting melakukan selebrasi setelah memenangi pertandingan tunggal putra melawan Lu Guang Zu pada ajang Thomas Cup 2021 di Aarhus, Denmark, Minggu (17/10/2021). Indonesia berhasil menjuarai Thomas Cup 2021 setelah mengalahkan China dengan skor 3-0.*
Pebulu tangkis Indonesia Anthony Sinisuka Ginting melakukan selebrasi setelah memenangi pertandingan tunggal putra melawan Lu Guang Zu pada ajang Thomas Cup 2021 di Aarhus, Denmark, Minggu (17/10/2021). Indonesia berhasil menjuarai Thomas Cup 2021 setelah mengalahkan China dengan skor 3-0.* /Foto: Ritzau Scanpix via REUTERS/RITZAU SCANPIX/

ZONAPEKANBARU.COM - Anthony Sinisuka Ginting sukses mempersembahkan poin di game pertama di partai final Piala Thomas 2021 setelah mengalahkan tunggal pertama China, Lu Guang Zu.

Kemenangan Anthony Sinisuka Ginting tersebut menjadi pembuka dan motivasi bagi rekan-rekannya untuk tampil semangat, dan terbukti dua partai selanjutnya dimenangkan para pemain Indonesia.

Kalau dilihat dari biodata dan profil Anthony Sinisuka Ginting, pemain asal Cimahi Jawa Barat itu, sudah menjadi langganan sebagai pemain andalan bagi Indonesia di berbagai ajang bulutangkis.

Baca Juga: Biodata Fajar Alfian Lengkap dengan Karier, Bawa Indonesia Juara Piala Thomas 2020

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini biodata dan profil dari Anthony Sinisuka Ginting, penyumbang poin dalam final Piala Thomas 2020.

Anthony Sinisuka Ginting atau akrab disapa Ginting lahir di Cimahi, 20 Oktober 1996.

Anthony Sinisuka Ginting merupakan seorang atlet bulu tangkis tunggal putra yang berasal dari klub SGS PLN Bandung, Indonesia.

Anthony Sinisuka Ginting memulai karier sebagai pemain bulu tangkis sejak duduk di bangku SD.

Di usia 19 tahun, Ginting mewakili Jawa Barat dalam kejuaraan bulu tangkis dan berhasil masuk semifinal.

Melalui prestasi tersebut, Ginting kemudian dipanggil pihak PBSI untuk bergabung menjadi atlet Pelatnas PBSI.

Halaman:

Editor: Gadis Bunga Cynintia


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x