Diskes Pekanbaru Ingatkan Bahaya Demam Berdarah Dengue, Cepat Lakukan Hal Ini

- 26 Mei 2021, 12:07 WIB
Zaini Rizaldy Saragih
Zaini Rizaldy Saragih /

ZONAPEKANBARU.COM - Dinas Kesehatan (Diskes) Pekanbaru mengimbau masyarakat agar segera memeriksakan kesehatan jika terindikasi Demam Berdarah Dengue (DBD).

Sekretaris Diskes Kota Pekanbaru, dr Zaini Rizaldy Saragih mengimbau agar masyarakat menerapkan polah hidup bersih dan sehat, agar terhindar dari DBD.

Jika menemukan gejala-gejala DBD, seperti demam turun naik dan bintik merah pada kulit agar segera memeriksakan kesehatan ke fasilitas kesehatan.

Ia menilai, DBD sendiri harus mendapatkan penanganan yang cepat.

"Jika lambat dapat penanganan berbahaya, bisa berujung kematian. Karena DBD ini siklus nya turun naik," kata Zaini, pada Selasa 25 Mei 2021.

Diskes juga melakukan edukasi kepada masyarakat melalui Puskesmas di setiap kecamatan dalam memerangi kasus DBD.

Penyemprotan fogging juga dilakukan terhadap wilayah rawan tempat berkembang biaknya nyamuk Aedes agepty.***

Editor: Didi Kurnia


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x