Harga Sawit di Riau Meroket, Ini Datanya

- 12 Oktober 2021, 19:25 WIB
Harga Sawit di Riau Mengalami Kenaikan.*
Harga Sawit di Riau Mengalami Kenaikan.* /

ZONAPEKANBARU.COM - Petani sawit di Provinsi Riau kembali bisa tersenyum dan bergembira. Bagaimana tidak, harga sawit tembus Rp Rp 3.014,81 per/Kg mulai hari ini.

Dari data rilis Dinas Perkebunan Provinsi Riau, harga tersebut akan berlaku hingga 19 Oktober 2021. Harga kembali naik Rp 154,17/Kg dari minggu sebelumnya.

"Hari ini pecah rekor, harga buah kelapa sawit tertinggi lebih Rp 3.000/Kg," ucap Kabid Pengolahan dan Pemasaran Dinas Perkebunan Riau, Defris Hamaja, Selasa, 12 Oktober 2021.

Baca Juga: Bus Vaksinasi Covid-19 Keliling Kembali Beroperasi, Melayani Dosis Satu dan Dua

Defris mengatakan kenaikan harga buah sawit ini terjadi di semua kelompok umur tanam sawit. Namun, kenaikan tertinggi terjadi pada kelompok sawit 10-20 tahun.

Kenaikan harga sendiri disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satunya karena kenaikan dan penurunan harga jual crude palm oil (CPO).

Baca Juga: 3 Shio Beruntung Gila-gilaan, Bisnis dan Keuangan Moncer

"Naiknya harga TBS periode ini disebabkan terjadinya kenaikkan dan penurunan harga jual CPO. Termasuk pada harga kernel dari beberapa perusahaan yang jadi sumber data," katanya.

Ia mencontohkan kenaikan harga jual CPO, PT Perkebunan Nusantara V mengalami kenaikkan harga Rp 697,30/Kg, lalu Sinar Mas Group yang mengalami kenaikkan Rp 734,56/Kg.

Baca Juga: Walikota Pekanbaru Minta Percepatan Vaksinasi Bagi Lansia Capai 60 Persen

Halaman:

Editor: Didi Kurnia


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah