Antrean BTS Meal Juga Mengular di Malaysia, Tim Medis Covid-19 Nangis

- 12 Juni 2021, 12:12 WIB
BTS Meal.*
BTS Meal.* //Twitter

ZONAPEKANBARU.COM - Membludaknya antrean McDonald's BTS Meal bukan hanya terjadi di RI tapi juga Malaysia. Hal ini sontak membuat tim medis Covid-19 di sana sedih sekaligus marah.

Pada Rabu 26 Mei 2021, McDonald's Malaysia menjajakan BTS Meal sejak pukul 10.000 pagi.

Meski sudah merilis imbauan agar menggunakan aplikasi McDelivery agar tidak perlu berdesakan di dalam, tetap saja ada yang langsung datang ke gerai.

Baca Juga: Spoiler The Penthouse 3 Episode 2, Kemunculan Mengejutkan Park Eun Seok Picu Kritikan Pedas

Sebab, aplikasi atau situs web McD sempat crash dengan notifikasi, "Karena trafik situs web yang tinggi, Anda ditempatkan di ruang tunggu virtual. Anda akan segera diarahkan ke situs web kami."

Antrean panjang mengular pun terlihat di sejumlah gerai McD Malaysia, sampai membuat Koordinator Komite Penanggulangan Bencana Divisi Sibu (SDDMC) angkat bicara.

Dr Annuar Rapaee dalam video livestream di Facebook menyebut peristiwa itu memalukan, menyayat hatinya dan para pekerja medis gerda depan.

"Saya mendapat ratusan pesan dari pekerja garis depan yang sangat kesal dengan kejadian itu."

"Mereka bahkan mengatakan tidak punya waktu untuk makan, sedangkan orang-orang ini dengan bebasnya mengantre berjam-jam hanya untuk beli burger."

"Kita harus peduli dengan para pekerja garis depan. Meski ranjang rumah sakit di Sibu masih cukup, jumlahnya semakin hari semakin berkurang. Banyak yang menanyakan kapan MCO (PSBB Malaysia) akan diberlakukan."

Halaman:

Editor: Gadis Bunga Cynintia


Tags

Terkait

Terkini

x