Bank Indonesia: Potensi Wakaf Uang di Kalangan Milenial Riau Sangat Tinggi

- 11 April 2021, 14:58 WIB
Bank Indonesia (BI) meyakini potensi wakaf uang di kalangan milenial di Riau sangat tinggi. Sebab itu, BI merencanakan gerakan Riau Berwakaf akan dimulai tahun 2021 ini.
Bank Indonesia (BI) meyakini potensi wakaf uang di kalangan milenial di Riau sangat tinggi. Sebab itu, BI merencanakan gerakan Riau Berwakaf akan dimulai tahun 2021 ini. /

ZONAPEKANBARU.COM - Bank Indonesia (BI) meyakini potensi wakaf uang di kalangan milenial di Riau sangat tinggi. Sebab itu, BI merencanakan gerakan Riau Berwakaf akan dimulai tahun ini.

“Di Riau ada banyak anak muda dengan semangat tinggi untuk berwakaf,” kata Analis BI Riau Fadel Muhammad, Sabtu 10 April 2021 lalu.

Menurutnya, selama ini masyarakat mengetahui bahwa hal-hal yang bisa diwakafkan berupa aset dengan nilai yang besar, padahal tidak harus seperti itu.

Baca Juga: Nasabah Non Muslim Dukung Konversi Bank Riau Kepri Menjadi Bank Umum Syariah

Baca Juga: Lagi Terobosan Baru, Bank Riau Kepri Luncurkan E-Channel Bersama Pemprov dan Polda Riau

Masyarakat yang tak punya aset tetap bisa berwakaf dengan memanfaatkan wakaf ritel atau wakaf uang.

"Jadi potensi besar itu lebih kepada jumlah orang. Semakin banyak orang yang berwakaf maka nilai yang bisa dikelola juga besar," jelasnya.

Pada Jumat lalu, 9 April 2021, BI Perwakilan Riau mendatangkan 150 mubaligh untuk mendapatkan training tentang wakaf uang dan digitalisasi ekonomi.

Pemanfaatan fasilitas digital ke depannya diyakini akan lebih memudahkan masyarakat dan kaum milenial di Riau untuk berwakaf.

Baca Juga: Bank Syariah Indonesia: Transaksi Digital dengan QRIS Bakal Jadi Gaya Hidup Masyarakat Riau

Halaman:

Editor: Didi Kurnia


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah