5 Efek Samping ketika Minum Teh Berlebihan

19 Maret 2021, 12:09 WIB
Ilustrasi Teh.* /Pixabay/mattyphotographyy

ZONAPEKANBARU.COM - Teh merupakan salah satu minuman favorit banyak orang.

Minum teh pun dapat disajikan dalam keadaan panas maupun dingin.

Rasanya yang enak dan segar menjadi alasan orang meminumnya saat santai.

Teh diketahui memiliki banyak manfaat baik bagi kesehatan, terlebih jika disajikan tanpa gula.

Baca Juga: RAMALAN BINTANG MALAM INI, Jumat 19 Maret 2021: Libra Masalah yang Terjadi Antara Orang Terdekatmu

Namun, mengkonsumsinya secara berlebihan juga dapat berdampak buruk bagi kesehatan.

Berikut efek samping mengomsumsi teh secara berlebihan bagi kesehatan. Yuk! Langsung saja simak ulasan berikut ini.

1. Meningkatkan kegelisahan

Banyak orang yang minum teh untuk menghilangkan stres dan kepenatan. Faktanya, minum teh terlalu banyak dapat memperburuk keadaan tersebut.

Sebab, mengkonsumi kandungan kafein dapat menyebabkan kegelisahan. Oleh sebab itu, hindari meminumnya berlebihan.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK ORANG SUKSES Minggu 21 Maret 2021: Taurus, Cancer, Virgo, Scorpio, Capricorn, Pisces

2. Kualitas Tidur yang Buruk

Karena teh secara alami mengandung kafein, asupan yang berlebihan dapat mengganggu siklus tidurmu.

Melatonin adalah hormon yang memberi sinyal pada otak bahwa sudah waktunya untuk tidur.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kafein dapat menghambat produksi melatonin, yang mengakibatkan kualitas tidur yang buruk.

Bahkan hanya 200 mg kafein yang dikonsumsi 6 jam atau lebih sebelum tidur dapat berdampak negatif pada kualitas tidur.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK PALING BERUNTUNG Minggu 21 Maret 2021: Aries, Gemini, Leo, Virgo, Scorpio, Capricorn, Pisces

3. Mual

Senyawa tertentu dalam teh dapat menyebabkan mual, terutama bila dikonsumsi dalam jumlah banyak atau saat perut kosong.

Tanin dalam daun teh menyebabkan rasa teh yang pahit dan kering.

Sifat astringen dari tanin juga dapat mengiritasi jaringan pencernaan, berpotensi menyebabkan gejala tidak nyaman, seperti mual atau sakit perut.

Jadi untuk menetralisirnya kamu bisa memnium teh saat perut sudah terisi atau menambahkan susu saat mengonsumsinya.

Baca Juga: ZODIAK ASMARA 12 BINTANG, 19 Maret 2021: Jika Mencari Cinta Sejati, Pastikan Seperti 7 Zodiak Ini

4. Maag

Kafein dalam teh dapat menyebabkan mulas atau memperburuk gejala refluks asam yang sudah ada sebelumnya.

Penelitian menunjukkan bahwa kafein dapat mengendurkan sfingter yang memisahkan kerongkongan dari perut, sehingga memungkinkan isi lambung yang asam lebih mudah mengalir ke kerongkongan.

Selain meningkatkan asam lambung, meminum teh secara berlebihan dapat menganggu pencernaan, seperti menimbulkan rasa mulas.

Baca Juga: Drama Dark Hole, Lee Joon Hyuk Terlihat Tegang dan Penuh Waspada: Gambarkan Dua Sisi Kontras

5. Menyebabkan mulas

Kandungan kafein dalam teh merupakan salah satu sumber masalah bagi kesehatan tubuh.

Kafein dalam teh dapat memperburuk pembentukan asam di lambung yang menyebabkan mulas, kembung, dan gelisah.

Hal ini juga dapat menyebabkan timbulnya refluks asam dalam tubuh.***

Editor: Gadis Bunga Cynintia

Tags

Terkini

Terpopuler