Resep Sop Buah Pelangi, Minuman Segar untuk Buka Puasa

24 Maret 2022, 13:02 WIB
Sop buah.* /

ZONAPEKANBARU.COM - Minuman segar pasti bisa menghilangkan dahaga setelah seharian berpuasa.

Komposisi minuman yang terbuat dari buah-buahan segar juga membuat menu berbuka menjadi lebih sehat.

Terlebih lagi tidak hanya menghilangkan dahaga, tetapi juga memberikan manfaat bagi tubuh seperti minuman es buah pelangi ini.

Minuman ini juga bisa membuat tubuh tetap terhidrasi karena menggunakan buah stroberi yang memiliki kandungan air yang tinggi.

Menjaga tubuh tetap terhidrasi saat berpuasa merupakan kunci agar tubuh tidak lemas saat beraktivitas.

Minuman yang berwarna seperti pelangi ini dibuat dengan buah-buahan segar sepeti kiwi, bluberi, nanas, stroberi, limun dan juga tambahan jahe.

Beragam warna yang diberikan buah-buah ini membuat camilan ini disebut minuman segar pelangi.

Penasaran apa saja bahan dan cara membuatnya?

Bahan- bahannya:

Secukupnya semangka, potong dadu atau bentuk bulat. Sisihkan

Secukupnya melon, potong dadu atau bentuk bulat. Sisihkan

Secukupnya nanas, potong-potong. Sisihkan

Secukupnya buah naga putih, potong dadu. Sisihkan

Secukupnya sirup rasa cocopandan

2 bungkus susu kental manis putih

Secukupnya es batu

Cara membuat:

1. Siapkan mangkok yang cukup besar.

2. Tata buah secara berselang di dalam mangkok.

3. Beri es batu yang sudah diserut terlebih dahulu.

4. Lalu tuang secukupnya sirup rasa cocopandan di atasnya.

5. Terakhir beri susu kental manis dan aduk perlahan.

6. Siap disajikan dalam gelas atau mangkok kecil sesuai selera.***

Editor: Gadis Bunga Cynintia

Tags

Terkini

Terpopuler