12 Orang Penyuluh Pertanian di Pemko Pekanbaru Terima SK Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja

- 2 Maret 2021, 22:23 WIB
12 orang Penyuluh Pertanian sisa dari pengangkatan ASN PNS tahun 2016 yang hari ini diberikan hak statusnya sebagai ASN PPPK. */Pekanbaru.go.id
12 orang Penyuluh Pertanian sisa dari pengangkatan ASN PNS tahun 2016 yang hari ini diberikan hak statusnya sebagai ASN PPPK. */Pekanbaru.go.id /

ZONAPEKANBARU.COM - Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan (Distankan) Kota Pekanbaru diwakili oleh Sekretaris Dinas, Muhammad Firdaus memenuhi undangan dalam penyerahan Surat Keputusan (SK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Halaman Perkantoran Pemerintah Daerah Tenayan Raya, pada Senin 1 Maret 2021.

"PPPK yang dilantik hari ini merupakan pencetak sejarah baru dan perdana di birokrasi Indonesia. Saya ucapkan selamat kepada 12 orang penyuluh karena sudah mendapatkan status ASN jalur PPPK dan haknya sama seperti ASN PNS, hanya saja tidak ada pensiun," kata Firdaus usai kegiatan penyerahan SK.

Baca Juga: Terkait Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat, Pemko Pekanbaru Masih Tunggu Keputusan Provinsi

Ketua Forum Kesatuan Tenaga Harian lepas Tenaga Bantu Penyuluh Pertanian (FK THLTBPP) Pekanbaru, Nasihin juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kota Pekanbaru yang telah mengangkat dan menyerahkan SK PPPK kepada Penyuluh Pertanian yang telah hampir 13 tahun menunggu kepastian ini.

"Ada 12 orang Penyuluh Pertanian sisa dari pengangkatan ASN PNS tahun 2016 yang hari ini diberikan hak statusnya sebagai ASN PPPK. Semoga ini menjadikan cambuk dalam meningkatkan etos kerja di lapangan. Tentunya peranan penyuluh pertanian dan ketahanan pangan seperti dua sisi mata uang yang saling melengkapi," sambungnya.

Baca Juga: Walikota Pekanbaru, Firdaus: Kinerja Sejumlah OPD Masih Berjalan Lamban

Apel pelaksanaan penyerahan SK PPPK dimulai dari pukul 10.00 WIB dan dilakukan secara hikmat oleh seluruh peserta. Ada sebanyak 173 orang gabungan dari Guru dan Penyuluh Pertanian.

SK PPPK diserahkan langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Muhammad Jamil.

Muhammad Jamil menyampaikan amanat Walikota Pekanbaru terkait peranan ASN PPPK dan hak-hak yang akan didapat jika sudah menerima SK.

Sujud syukur seluruh peserta merupakan rangkaian terakhir dari Apel Penyerahan SK PPPK tersebut.***

Editor: Didi Kurnia


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah