Menurut Dokter, Ini 5 Manfaat Minum Air Lemon untuk Kesehatan

- 11 Juni 2021, 11:45 WIB
Ilustrasi minuman madu lemon goji berry. *
Ilustrasi minuman madu lemon goji berry. * /Tangkapan layar YouTube/Masak. TV

ZONAPEKANBARU.COM - Lemon merupakan salah satu buah yang ragam akan manfaat mulai dari kesehatan hingga kecantikan.

Manfaat air lemon yang dirasakan oleh tubuh berasal dari kandungan asam sitrat, vitamin C, kalsium, asam folat, vitamin B5, B3, B1, B2, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, dan kandungan lainnya.

Lemon terkenal dengan manfaat sehatnya, terutama karena tinggi vitamin C. Banyak pelaku hidup sehat pun terbiasa mengawali hari dengan minum air lemon.

Baca Juga: Cobain, Deh! Ini 5 Lalapan Unik Ala Korea

Di balik rasanya yang asam menyegarkan, minum air lemon punya manfaat kesehatan yang tidak perlu diragukan. Dokter naturopati, Laura Neville menjelaskannya lebih lanjut.

Dikutip dari Delish (5/6), berikut 5 manfaat minum air lemon untuk kesehatan:

1. Menstabilkan nafsu makan

Minum air lemon bisa mencegah rasa lapar muncul lebih cepat karena sifatnya yang menyeimbangkan kadar gula darah. Neville menyebut pektin (jenis serat larut) pada lemon yang memberi manfaat ini.

Ia menyarankan untuk meracik air lemon dengan cara berikut. Siapkan 1/2 lemon, peras habis airnya. Kemudian campurkan ke dalam secangkir air hangat dan tambahkan lemon zest atau sedikit madu.

2. Sumber Vitamin C

Lemon dikenal kaya akan vitamin C, antioksidan utama yang membantu untuk melindungi sel dari kerusakan radikal bebas.

Vitamin C juga dapat mengurangi risiko dari penyakit jantung, stroke, dan menurunkan tekanan darah. Kandungan dari satu gelas air lemon memiliki sekitar 18,6 miligram vitamin C.

Jumlah harian yang dianjurkan untuk orang dewasa sekitar 65 sampai 90 miligram.

3. Menurunkan Berat Badan

Manfaat air lemon yang sudah dikenal luas adalah untuk menurunkan berat badan. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa kandungan zat polifenol dalam buah lemon dapat membantu menurunkan berat badan.

Nah, jika kamu sedang menjalankan program diet dan ingin mencoba menggunakan air lemon, cobalah memasukkan air lemon hangat ke dalam daftar menu program diet kamu.

Segera rasakan berat badan yang turun dengan cepat.

4. Atasi kembung

Manfaat minum air lemon juga bisa untuk atasi penyakit pencernaan dan kembung yang kerap menyertainya. Asam sitrat pada lemon bisa membantu asam lambung pada tubuh dalam mencerna makanan.

Air lemon juga merupakan sumber potasium yang bagus. Mineral ini membantu mengontrol kadar natrium, berpotensi mengurangi kembung yang dipicu garam.

5. Cegah batu ginjal

Penyakit batu ginjal juga bisa dicegah dengan rutin konsumsi air lemon. Citrine, garam dalam asam sitrat, bersifat mengikat kalsium yang membantu menghalangi pembentukan batu ginjal.

Fakta menariknya, penyakit batu ginjal kronis sering diobati dengan potasium sitrat, tetapi penelitian telah menunjukkan bahwa lemon juga dapat melakukan 'tugas' itu.***

Editor: Gadis Bunga Cynintia


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah