Doa dan Keutamaan Hari ke-7 Ramadhan, Seperti Pahala Seribu Syuhada’

14 April 2021, 19:26 WIB
Bulan Ramadhan.* /pexels

ZONAPEKANBARU.COM - Puasa Ramadan selalu dinantikan oleh umat Muslim di seluruh dunia.

Karena pada bulan yang mulia ini amal kebaikan yang kita lakukan akan dibalas dengan berkah dan pahala yang berlipat ganda.

Tidak terasa pada hari ini kita sudah memasuki puasa Ramadan hari ketujuh, itu berarti kita juga sudah menjalankan puasa untuk menahan haus, lapar, nafsu selama seminggu penuh.

Baca Juga: Keutamaan Hari ke-6 Ramadhan, Seratus Ribu Kota di Surga Darus Salam

Keutamaan hari ke-7 puasa ramadan, Allah SWT memberi kalian di surga Na’im pahala seperti pahala seribu syuhada’ dan empat puluh ribu orang yang benar, bersumber dari Kitab “Fadhâil Al-Asyhur Ats-Tsalâtsah”.

Berikut doanya:

للَّهُمَّ أَعِنِّيْ فِيْهِ عَلَى صِيَامِهِ وَ قِيَامِهِ وَ جَنِّبْنِيْ فِيْهِ مِنْ هَفَوَاتِهِ وَ آثَامِهِ وَ ارْزُقْنِيْ فِيْهِ ذِكْرَكَ بِدَوَامِهِ بِتَوْفِيْقِكَ يَا هَادِيَ الْمُضِلِّيْنَ

Allâhumma a’innî fîhi ‘alâ shiyâmihi wa qiyâmihi wa jannibnî fîhi min hafawâtihi wa âtsâmihi warzuqnî fîhi dzikrika bidawâmihi bitaufîqika Yâ hâdiyal mudhillîn

Artinya:

“Ya Allah, bantulah aku untuk berpuasa dan salat malam serta jauhkan aku dari kesia-siaan dan perbuatan dosa. Anugrahi aku di dalamnya dengan dawamnya ingat pada-Mu dengan taufik-Mu wahai yang menunjuki orang tersesat”.

Baca Juga: Keutamaan Hari ke-5 Ramadhan, Dimana Terdapat Seribu Meja Makan

Keutamaan puasa Ramadan pada hari ketujuh dapat menjauhkan kita dari tersesat di dalam kesia-siaan dan perbutan dosa yang akan menimpa kita.

Oleh karena itu mintalah dan memohon selalu kepada Allah agar dijauhkan dari semua hal buruk yang akan menimpa kita.

Diambil dari Kitab shahih yang telah di “Tahqiq”, yaitu kitab Fadhâil Al-Asyhur Ats-Tsalâtsah yang di tulis oleh Syeikh Muhammad bin Ali bin Husein bin Musa bin Babawayh Al-Qumi mengatakan bahwa:

Baca Juga: Keutamaan Hari ke-4 Ramadhan, Perhiasan yang Lebih Baik dari Dunia dan Isinya

Hari ke-7:

Allah SWT akan memberikan kalian pahala seperti pahala seribu syuhada’ dan empat puluh ribu orang yang benar di surga Na’im.***

Editor: Gadis Bunga Cynintia

Tags

Terkini

Terpopuler