Agar Ibadah Puasa Tidak Sia-sia, Hindarilah 5 Hal yang Mengurangi Pahala Selama Puasa

- 12 April 2021, 12:41 WIB
ILUSTRASI puasa.*
ILUSTRASI puasa.* /

ZONAPEKANBARU.COM - Untuk memaksimalkan ibadah puasa Ramadan maka penting bagi seorang Muslim untuk tidak hanya menghindarkan diri dari perbuatan yang haram.

Namun juga harus lebih berhati-hati agar menghindari hal-hal yang bersifat makruh yang dapat menurunkan pahala puasa.

Makruh adalah sesuatu yang jika ditinggalkan akan mendapatkan pahala dan jika dikerjakan tidak akan mendapat apa-apa atau sia-sia.

Baca Juga: 5 Manfaat Buah Kurma Bagi Kesehatan, Menyehatkan Jantung Lho!

Agar terhindar dari perbuatan yang sia-sia, berikut adalah beberapa hal yang makruh dilakukan pada saat puasa Ramadan seperti yang dilansir pada laman Dream.co.id.

1. Marah

Hal yang mengurangi pahala puasa yang pertama adalah marah. Seperti yang kamu tahu, marah adalah penanda bahwa seseorang tiak bisa menahan hawa nafsunya.

Bahkan Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW sangat tidak menyukai orang yang sering marah-marah.

Kecuali bila kamu marah karena adanya maksiat yang terjadi di sekitarmu.

Marah akan menyebabkan kamu melakukan hal yang mengurangi pahala puasa lainnya seperti mengatakan kata-kata kotor.

Jadi bila kamu sudah marah dan mengatakan kata-kata kotor, sama saja dengan mengurangi banyak pahala berpuasamu.

Karena salah satu makna berpuasa adalah menahan hawa nafsu yang tentunya marah termasuk ke dalamnya.

Balasan untuk orang orang yang dapat menahan marah adalah surga di akhirat kelak.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Ini Dapat Merusak Kesehatan Mentalmu

2. Bergosip

Menggunjing atau ghibah, atau yang biasa disebut bergosip adalah perbuatan yang makruh saat puasa Ramadan.

Ghibah dengan tujuan untuk membongkar kejelekan seseorang hukumnya adalah haram bagi seorang Muslim.

Terlebih jika dilakukan pada saat puasa, maka bisa menurunkan kualitas puasa seseorang.

Bahkan, bagi mereka yang suka bergosip diibaratkan seperti orang yang memakan bangkai saudaranya sendiri.

3. Sikat Gigi atau Bersiwak saat Puasa

Hukum menyikat gigi atau bersiwak pada saat puasa adalah boleh, tetapi ada baiknya saat berpuasa menyikat gigi tanpa menggunakan pasta gigi.

Karena dikhawatirkan rasa pasta gigi masuk ke dalam mulut dan kerongkongan hingga hukumnya menjadi makruh.

4. Berbohong

Berbohong tentunya menjadi salah satu hal yang mengurangi pahala puasa yang kamu jalankan.

Berbohong saja sudah dilarang dalam kehidupan sehari-hari dan tentunya akan mendapatkan dosa bila kamu berbohong.

Berbohong diharamkan dalam kondisi apapun.

Bahkan berbohong tidak hanya menjadi hal yang mengurangi pahala puasa, tetapi juga bisa membatalkan puasa.

Perbuatan-perbuatan seperti sumpah palsu, kesaksian palsu, bahkan korupsi merupakan beberapa contoh berbohong yang levelnya lebih tinggi.

Maka dari itu, kamu tidak boleh berbohong baik ketika sedang berpuasa di bulan Ramadan maupun di hari-hari lainnya.

Berbohong sangat merugikan baik bagi diri sendiri maupun orang lain.

Karena itulah perbuatan berbohong juga akan mendapatkan banyak dosa.

Baca Juga: 5 Phobia Ini Justru Bisa Bongkar Sifat Asli Kamu, Begini Ulasan Selengkapnya

5. Tidur Sepanjang Hari

Sebenarnya tidur merupakan hal yang baik dan merupakan salah satu ibadah di saat bulan puasa.

Namun bukan berarti kamu harus tidur sepanjang hari dan hal itu tetap dihitung sebagai ibadah.

Sebaliknya, bila kamu hanya tidur-tiduran sepanjang hari di bulan Ramadan merupakan salah satu hal yang mengurangi pahala puasamu.

Apalagi bila kamu tidak menjalankan ibadah wajib karena tidur di bulan puasa.

Puasamu malah akan batal karenanya.

Tidur yang merupakan ibadah di bulan puasa adalah tidur dengan kurang lebih 5 menit saja untuk menghindari hal yang mengurangi pahala puasa lainnya seperti menggunjing.

Maka dari itu, bukan berarti kamu harus tidur-tiduran sepanjang hari dan melupakan shalat dan membaca Alquran.***

Editor: Gadis Bunga Cynintia


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x