UPDATE CORONA RIAU Sabtu 12 Juni 2021: Kasus Pasien Covid-19 Meninggal Telah Mencapai 1.750 Orang

- 13 Juni 2021, 11:10 WIB
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir /

ZONAPEKANBARU.COM - Pasien positif virus corona atau Covid-19 di Provinsi Riau hingga per hari Sabtu 12 Juni 2021 kembali bertambah sebanyak 389 orang.

Dengan penambahan tersebut, maka total orang yang terpapar Covid-19 di Bumi Melayu ini telah mencapai 65.398 kasus.

Selain itu, kabar baiknya adalah sebanyak 561 orang pasien positif Covid-19 telah dinyatakan sembuh.

"Saat ini tren pasien sembuh meningkat. Jika sebelumnya banyak yang positif, setelah treatment, kemudian banyak pasien sembuh. Untuk hari Sabtu, pasien sembuh bertambah 561 orang," kata Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir.

Baca Juga: UPDATE SEBARAN CORONA INDONESIA Sabtu 12 Juni 2021: Total Sudah 52.730 Orang Meninggal Dunia

Sehingga total pasien Covid-19 yang telah sembuh tercatat mencapai 59.305 orang.

Sedangkan kabar dukanya, masih pula di Riau terjadi penambahan sebanyak 7 pasien dinyatakan meninggal dunia akibat virus yang berasal dari kota Wuhan, China itu.

Oleh karena itu, maka secara akumulatif, kasus kematian akibat Covid-19 di Riau telah meningkat menjadi 1.750 orang meninggal dunia.

Sementara, jumlah kasus suspek di Riau secara keseluruhan tercatat ada 95.274 orang.

Baca Juga: 3 Risiko Makan Telur Setengah Matang Bagi Kesehatan, Ini Sebabnya!

Halaman:

Editor: Didi Kurnia


Tags

Terkait

Terkini