Cek Fakta: Pemicu Kebakaran Kilang Minyak Balongan Diduga Serangan Teroris

- 2 April 2021, 10:51 WIB
Kilang Minyak Pertamina Balongan Indramayu Kebakaran.*
Kilang Minyak Pertamina Balongan Indramayu Kebakaran.* /Tangkap Layar/Instagram

ZONAPEKANBARU.COM - Akun Terror Alarm, dalam unggahannya di Twitter, menyebut kebakaran kilang minyak Balongan, Indramayu, Jawa Barat pada Senin 29 Maret 2021 dini hari karena ada serangan teroris.

Berikut isi narasi berbahasa Inggris di Twitter yang sudah diterjemahkan ke Bahasa Indonesia:

"BREAKING: Serangan teroris kedua di Indonesia: Ledakan besar dan api yang berkobar melanda kilang minyak Balongan di wilayah Indramayu, Indonesia. Banyak orang terluka dan tewas. #Indonesia."

Baca Juga: Kunjungi Korban Kebakaran Kilang Minyak Di Indramayu, Mensos Risma Sanjung Pertamina

Unggahan pada 29 Maret 2021 itu telah dibagikan ulang sebanyak 651 kali dan disukai 1.452 pengguna lain Twitter.

Lalu, benarkah kilang minyak Balongan terbakar akibat serangan teroris?

PT Pertamina, selaku pengelola kilang minyak Balongan, hingga Kamis 1 April 2021, masih melakukan investigasi terkait peristiwa kebakaran tersebut.

Perusahaan pelat merah itu juga terpantau belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait pemicu dan kronologi kebakaran di Indramayu tersebut.

Baca Juga: Begini Kronologi Kebakaran Kilang Minyak PT Pertamina RU VI Balongan, Ledakan Hingga Lima Kilometer

Senior Vice President Corporate Communications & Investor Relations Pertamina Agus Suprijanto mengatakan perusahaannya telah membentuk tim investigasi internal yang bekerja sama dengan aparat penegak hukum (APH).

Halaman:

Editor: Desfa Reja


Tags

Terkait

Terkini

x