Indonesia Targetkan Jadi 10 Negara Ekonomi Terbesar Dunia

- 6 April 2021, 09:34 WIB
Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita.*
Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita.* /Twitter.com/@Kemenperin_RI

ZONAPEKANBARU.COM - Pemerintah melalui Kementerian Perindustrian (Kemenperin) telah meluncurkan peta jalan atau road map implementasi industri 4.0, sebagai upaya untuk melakukan percepatan pembangunan pada sektor industri tanah air.

Dengan target, Indonesia dapat menjadi negara ekonomi terbesar di dunia dalam rentang waktu beberapa tahun ke depan.

"Indonesia telah meluncurkan peta jalan, Making Indonesia 4.0, sebagai inisiatif untuk percepatan pembangunan industri memasuki otomatiasi dan digitalisasi, dengan sasaran utama menjadikan Indonesia sebagai 10 negara ekonomi terbesar di dunia pada tahun 2030," kata Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita dalam diskusi virtual, Senin 5 April 2021.

Baca Juga: Dosen NTU Singapura Kritik Presiden Jokowi: Urusan Genting Negara Lepas Tangan, yang Gak Penting Turun Tangan

Dalam penerapannya, Kemenperin melihat ada tiga aspirasi utama yang diterapkan dalam menentukan kriteria industri 4.0.

Pertama, industri yang memberikan kontribusi ekspor netto sebesar 10% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB).

Kedua, meningkatkan produtikvitas terhadap biaya dua kali lipat, dan terakhir pengeluaran riset dan pengembangan minimal 2% dari PDB.

Baca Juga: Densus 88 Tangkap 4 Teroris Ngaku Simpatisan FPI, Novel Sebut Ini Cara Komunis Adu Domba Umat Islam Indonesia

Agus menuturkan, pemerintah telah menetapkan 7 sektor industri utama yang diprioritaskan di dalam program industri 4.0.

"Industri makanan & minuman, tekstil dan busana, otomotif, kimia, elektronik, farmasi, dan terakhir alat kesehatan," tuturnya.

Halaman:

Editor: Desfa Reja


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x